Kenapa saya sebut laptop untuk sejuta umat?
Karena semua kalangan umat pasti cocok dan pas banget kalau menggunakan laptop ASUS ZenBook UX410UQ ini, baik pekerja kantoran, pelajar, gamer, blogger, youtuber, dan para seniman grafis (bisa disebut editor).
Ada beberapa keunikan-keunikan tersendiri dari laptop ASUS ZenBook UX410UQ, antara lain :
Ada beberapa keunikan-keunikan tersendiri dari laptop ASUS ZenBook UX410UQ, antara lain :
Desain mewah dan ringan
![]() | |
|
Namanya juga ZenBook, ada kata book-nya yang artinya buku. Mungkin asus sendiri menamakan seri laptop ini dengan embel-embel book karena menginginkan laptop setipis dan seringan buku. Agar kita tidak kerepotan lagi membawanya kemana-mana layaknya buku yang mudah dibawa-bawa.
ASUS ZenBook UX410UQ memiliki 2 varian warna yang elegan dan terkesan natural untuk kamu pilih, yaitu :
- Quartz Grey
- Rose Gold
Performanya TIDAK TIPIS
Ciri khas ZenBook lainnya juga tidak semua bagian dari ZenBook seperti desainnya yaitu tipis. Tetapi ZenBook ini memiliki performa yang sama sekali tidak tipis seperti bodinya. Spesifikasinya terbilang galak untuk sebuah laptop yang tipis.![]() | |
|
ASUS ZenBook UX410UQ ditenagai oleh processor paling baru yaitu generasi ke-7 Intel® Core™ i7 7500U tentunya untuk kalian sang editor video atau youtuber bisa rendering video dengan cepat dan lancar . Sistem operasinya juga yang paling baru, yaitu windows 10, yang mempunyai segudang fitur unggulan dari windows serta memiliki tampilan yang cantik dan elegan
dengan RAM 8Gb up to 16Gb DDR4, kamu tidak lagi menemukan kendala lag atau lemot saat menjalankan aplikasi dan game-gama berat, juga sudah terdapat kartu grafis (VGA) NVIDIA® GeForce® 940MX 2Gb lagi, yang membuat laptop ini makin bertenaga saat editing. memiliki kapasitas penyimpanan 1TB HDD dan 128GB SSD dengan storage sebesar ini kamu bisa menyimpan berbagai data yang kamu miliki tanpa khawatir akan penuh, disamping itu juga terdapat ssd yang membuat laptop ini makin gesit dan cepat dalam menjalankan berbagai aplikasi atau booting (menyalakan laptop/mematikan akan sangat cepat)
untuk spesifikasi yang lebih lengkap bisa lihat disini
Spesifikasi | |
CPU | Intel® Core™ i7 7500U Processor (4M Cache, up to 3.50GHz) |
Sistem Operasi | Windows 10 |
RAM | 8GB DDR4 2133MHz SDRAM + 1 x SO-DIMM socket, up to 16GB RAM |
Penyimpanan | 1TB 5400RPM SATA HDD + 128GB SATA3 M.2 SSD |
Tampilan | 14” FHD (1920x1080) IPS 178˚ (wide-viewing angle display) Anti-Glare with 72% NTSC |
VGA | NVIDIA GeForce 940MX, with 2GB GDDR3 VRAM |
Port | 2x USB 2.0, 1x USB 3.0, 1x USB3.1 Type-C (gen 1), 1x Headphone-out & Audio-in Combo Jack, 1x HDMI |
Kamera | HD Web Camera |
Koneksi | 802.11ac+Bluetooth 4.1 (Dual band) 2*2 |
Audio | Support Windows 10 Cortana, ASUS SonicMaster Technology |
Baterai | 3 Cells 48 Whrs Battery |
Dimensi | 323 x 223 x 18.95 cm (WxDxH) |
Berat | 1.45Kg with Battery |
Warna | Rose Gold, Quartz Grey |
Akses | Sleeve + USB3.0 to RJ45 cable + HDMI to VGA cable |
Harga | Rp15.799.000 |
Garansi | 2 tahun garansi global |
Layarnya Lebar, Tajam dan Nyaman di Mata
lagi-lagi asus memberikan kenyamanan untuk penggunanya, yaitu pada bagian layar.layar ASUS ZenBook UX410UQ menggunakan panel IPS dan ini sangat Lebar dan Tajam. memiliki ukuran layar 14 inch, tetapi jangan salah, meski laptop ini hanya 14 inch tetapi resolusinya sudah Full HD yaitu 1920 x 1080p. jarang sekali bukan laptop berukuran 14 inch memiliki resolusi Full HD,
|
selain itu bezelnya sangat tipis sekali hanya berjarak 6mm saja, ini yang membuat layar ASUS ZenBook UX410UQ lebar, kita bisa nyaman sekali jika memakainya untuk menonton film maupun main game. ASUS ZenBook UX410UQ memiliki keparatan pixel 276 ppi, jadi displaynya sangat tajam dan detail.
bagi kamu yang sering merasa tidak nyaman pada warna layar laptop, ASUS ZenBook UX410UQ menawarkan fitur yang bisa memilih warna pada layar laptop
![]() | |
|
mungkin bila kamu khawatir akan kondisi matamu dan menghindari miopia, kamu bisa mengaktifkan mode Eyecare. cahaya akan sedikit meredup agar mata tidak cepat lelah. berikut merupakan perbedaan dari mode Eyecare dan tidak
![]() |
sumber gambar : https://www.asus.com/id/Laptops/ASUS-ZenBook-UX410UQ/ |
jika kamu suka warna yang ngejreng atau mencolok kamu bisa memilih Vivid Mode dalam mode ini Saturasi warna akan secara otomatis meningkat. atau bila kamu ingin mengotak atiknya sendiri kamu bisa pilih mode Manual, disana kamu bisa mengatur tingkatan warnanya sesuai keinginanmu
tidak hanya itu sobat, bagi kalian yang sering dan suka ngetik di tempat yang gelap kalian bisa mengetik dengan ASUS-ZenBook-UX410UQ dengan nyaman. karena keyboardnya sudah dilengkapi oleh backlit atau lampu yang bisa membuat tombol pada keyboard menyala. woooww.. keren bukan?
![]() |
sumber gambar : https://www.asus.com/id/Laptops/ASUS-ZenBook-UX410UQ/ |
bagi pecinta musik seperti saya kalian akan disuguhi dengan suara yang sangat jernih dan bagus, jadi kita bisa nyaman saat mendengarkan musik di ASUS ZenBook UX410UQ. untuk ngeblog di outdoor cocok nih karena speakernya keras dan jernih. disaat ngeblog juga kita pasti butuh hiburan kan?, salah satunya yaitu dengan mendengarkan musik sambil nulis artikel
ASUS ZenBook UX410UQ dilengkapi speaker dengan teknologi ASUS SonicMaster . jarang sekali laptop memakai teknologi ini. speaker ini terletak dibagian bawah laptop disisi kanan dan kiri, karena speakernya stereo.
Kesimpulan
ASUS ZenBook UX410UQ cocok untuk orang yang membawa laptopnya kemana aja karena ringan, tipis, dan baterainya awet banget. laptop ini bisa bertahan hingga kurang lebih 10 jam. cocok untuk beraktifitas di luar ruangan tanpa harus membawa charger
laptop ini nih yang sangat dibutuhkan oleh blogger seperti saya. dan laptop ini juga sangat membantu dalam hal editing video karena dengan processor Intel Core i7 generasi ke7nya itu rendering akan terasa lebih cepat dan kalian bisa ngedit dimanapun, kapanpun kamu mau karena mudah untuk dibawa kemana aja
jadi buat kalian para blogger maupun content creator lainnya bisa memilih ASUS ZenBook UX410UQ sebagai pendamping hobi kalian
laptop ini nih yang sangat dibutuhkan oleh blogger seperti saya. dan laptop ini juga sangat membantu dalam hal editing video karena dengan processor Intel Core i7 generasi ke7nya itu rendering akan terasa lebih cepat dan kalian bisa ngedit dimanapun, kapanpun kamu mau karena mudah untuk dibawa kemana aja
jadi buat kalian para blogger maupun content creator lainnya bisa memilih ASUS ZenBook UX410UQ sebagai pendamping hobi kalian
Share this Article