Mudik Bersama Mirage? Why Not?

Rabu, 22 Oktober 2014 : Oktober 22, 2014

0 comments

Tak terasa ya, tak sampai 2 minggu lagi sudah memasuki bulan Ramadhan. Sudah bersiap-siap menghadapi bulan suci, berpuasa selama sebulan penuh lalu merayakan kemenangan itu di saat Iedul Fitri. Huhuhu, waktu cepat sekali berlalu. Rasanya baru kemarin lebaran, eh sudah mau lebaran lagi :).

Pada hari kemenangan itu, tak afdol jika merayakannya seorang diri. Banyak orang yang mempunyai keinginan untuk merayakannya bersama keluarga. Tak hanya keluarga inti, tapi juga keluarga besar. Bersama orang tua, adik, kakak, sepupu, oom, tante, eyang, dsb. Tak masalah tidur bergelimpangan karena rumah yang penuh orang, asal ngumpul rame-rame, selalu seru.

Tak heran, tradisi mudik pun tumbuh semakin subur di Indonesia. Adik-adik sepupu saya yang merantau ke Jakarta, mulai punya tradisi mudik ke Padang menemui orang tuanya. Padahal, dulunya kami tak pernah punya tradisi mudik.

Semakin banyak keluarga muda perantau yang "bela-belain" pulang ke rumah orang tuanya yang berbeda kota, demi bisa merayakan kemenangan bersama. Ada yang memilih naik kereta, pesawat, kapal, bis, sampai mobil pribadi. Perjalanan mudik yang ramai dan butuh perjuangan tak lagi jadi hambatan. Keseruan berkumpul bersama keluarga menjadi daya tarik utama yang terus memanggil-manggil pulang.

Menyadari fenomena ini, portal otomotif no 1 di Indonesia, berinisiatif mengadakan bincang-bincang ringan seputar mudik. Agar makin menarik, mereka pun menggandeng pihak Mitsubishi, perusahaan yang banyak bermain di pasar kendaraan niaga.

Bincang-bincang "Seberapa asyik Mirage Diajak Mudik" pun diadakan pada 17 Mei 2017 lalu di Foodism cafe, Kemang, Jakarta Selatan. Hadir sebagai pembicara, Bapak Indra Prabowo mewakili mobil123, dan Ibu Intan Vidiasari selaku head PR dari Mitsubishi.

Sebelum acara dimulai, saya dan beberapa teman blogger yang diundang Komunitas ISB asuhan teh Ani Berta, berfoto-foto dulu di seputar Mitsubishi Mirage Brand New Day yang hari itu akan jadi bahan diskusi.

Kece ya warna Mirage Brand New Day ini

Selesai foto-foto di parkiran, saya dan teman-teman langsung meluncur lagi ke lantai 3, tempat berlangsungnya acara. Pak Indra memulai bincang-bincang dengan memberikan tips mudik yang aman. Menurut pak Indra, sebelum mudik, ada baiknya cek semua kondisi kendaraan dengan baik.

"Pastikan kendaraan aman untuk digunakan mudik. Cek kondisi rem, gigi, oli, ban, dsb. Cek tekanan angin sebelum berangkat. Jangan sampai terlalu kencang, atau terlalu kurang. Bahaya kan kalau pecah di jalan"

Selain memberikan tips tentang kendaraan, pak Indra juga mengingatkan faktor pengemudinya.

See Other Article

"Jika lelah, jangan paksakan diri. istirahatlah. Mampir ke rest area atau tepikan kendaraan dan luruskan punggung. Jika memang mengantuk, tidur sejenak"

Bahaya memang kalau memaksakan diri di saat mengantuk. Daripada membahayakan diri, keluarga, dan orang lain, lebih baik tambahkan waktu istirahat sampai kondisi benar-benar fit.

Jaga kesehatan sebelum mudik. Pastikan semua anggota menjaga kesehatan agar fit saat di jalan. Makan-makanan yang sehat, olahraga teratur, jaga kondisi, cukup tidur, dsb.

Acara bincang-bincang pun berlanjut ke pembahasan tentang si cantik Mirage Brand New Day yang sudah kami intip-intip di bawah. Saya sudah tak sabar pengen tahu, apa sih kelebihan si Mirage ini sampai bisa diajak mudik. City car kog dibawa mudik? Emangnya nyaman?

Bu Intan yang mewakili Mitsubishi bercerita
bahwa Mirage yang tadi kami saksikan itu baru saja berganti wajah. Banyak fitur-fitur baru yang ditambahkan dan dipercantik dari fitur sebelumnya. Itu sebabnya, Mirage edisi baru ini disebut Mirage Brand New Day.

Ibu Intan Vidiasari, Head PR Mitsubishi

Terus terang, kalau bicara teknis mobil, saya pusing. Kadang ga nyambung juga. Tapi satu hal yang selalu menarik buat saya dan membuat kuping saya langsung tegak dan nyambung dengan materi adalah ketika bu Intan mulai memaparkan tentang bahan bakar.

Menurut bu Intan, kendaraan 1200cc ini sudah diuji di laboratorium LEMTEK UI. Hasil uji bahan bakar menunjukkan jika dalam 24,5KM, bensin yang dihabiskan hanya 1 liter! Wooo irit banget ya. 1 : 24!

Wohooo, ini dia yang bikin mupeng. Mudik berpuluh-puluh kilo pun ga jadi masalah. Jarak 500 KM aja baru abis bensin 20an liter kan ya? Cincai lah kalau mau mudik ke Jogja mah *eh siapa yang mudik ke situ?

Kog bisa irit?

Ya, teknologi CVT (continously variable Transmission) yang disematkan ke Mirage terbaru ini yang mengatur efisiensi BBM, plus membuat perpindahan gigi menjadi muluuuuus.

Terjawab pertanyaan saya, "apa yang membuat saya kudu beli mobil ini".

Saya memang nyari mobil yang irit!

Bicara aman, Mirage Brand New Day punya banyak fitur yang menawarkan keamanan. Mulai teknologi alarm, double air bag, rise body, 4 brake system, sampai 3 points rear seat belt.

Oh ya, buat pasangan muda yang masih punya bayi, ada teknologi ISO-fix yang disematkan pada kursi. Teknologi ini memudahkan penginstalan baby car seat, sehingga bayi menjadi aman dan nyaman selama dalam perjalanan.

Apalagi yang ada di Mirage Brand New Day ini? Banyaaak, mulai bagasi yang luas, kursi belakang yang bisa dilipat, kursi yang semakin nyaman, sampai berbagai lampu dan asesoris pendukung.

Kalau penasaran, langsung coba test drive aja ke dealer Mitsubishi terdekat. Daripada penasaran dan bertanya-tanya, ya ga sih?

So, gimana? Mau mudik pakai Mirage? Why not?

Enaknya mudik bawa mobil sendiri itu, giliran jalan-jalan di kota tujuan, ga pusing cari kendaraan umum atau sewa mobil. So, kalau mau wisata di seputar tempat mudik, ada kendaraan yang siap dipakai kapan saja. Ya ga sih?

Ga heran, hingga saat ini, penjualan Mirage ini sudah mencapai 25ribu unit! Keren ya. Banyak juga ya peminatnya.

Apalagi warna yang dipilih kece-kece, ada wine red pearl yang saya jadikan latar foto di atas, ada white pearl, red metallic, black mica, sampai titanium gray metallic. Mau pilih yang mana?
Sumber https://dapurbunda3f.blogspot.com/
Share this Article
< Previous Article
Next Article >
Copyright © 2019 Xomlic - All Rights Reserved
Design by Ginastel.com